"Pasangan suami istri asal Amerika Tom Reed (James Franco) dan Anna Reed (Kate Hudson) sebenarnya orang baik. Namun karena pilihan yang salah, hidup mereka berubah jadi bencana.
Petaka bermula saat keduanya menemukan mayat tetangganya di bawah rumah mereka. Tidak hanya mayat yang mereka temukan, tapi juga sebuah tas berisi uang 220 ribu Poundsterling.
Karena terancam kehilangan rumah, Tom dan Anna sepakat untuk tidak melaporkan temuan uang tersebut pada polisi. Dan kehidupan tenang keduanya mulai terusik saat sekelompok mafia mulai mengincar mereka".